Ajang Penghargaan Wirausaha Muda Bidang Energi

Selasa, 16 April 2019 | 16:25 WIB | Humas EBTKE

JAKARTA – Direktur Jenderal EBTKE, F.X. Sutijastoto hari ini (16/4) berkesempatan hadir dalam kegiatan penyerahan penghargaan kompetisi Shell LiveWIRE Energy Solutions 2019 yang digelar di Hotel Borobudur, Jakarta. Shell LiveWIRE Energy Solutions merupakan program yang mendorong perkembangan kewirausahaan di Indonesia dengan memberikan dukungan kepada anak-anak muda yang tertarik untuk mengembangkan bisnis di bidang energi baru dan terbarukan. Kategorisasi ide dan/atau bisnis energi yang dilombakan adalah bahan bakar/sumber energi yang dapat mencakup biodiesel, bioetanol, budidaya bahan baku biomassa, pemanfaatan biogas; listrik yang mencakup pengembangan/pemanfaatan sumber energi baru dan terbarukan (EBT), jasa konsultasi, jasa maintenance; efisiensi energi yang mencakup perangkat listrik hemat energi, aplikasi efisiensi energi (Internet of Things), dan lainnya seperti jasa riset dan pengembangan.

Pada sambutannya, Dirjen Toto menyampaikan melalui ajang ini diharapkan generasi muda Indonesia mampu berinovasi, menjadi agen perubahan untuk memberikan solusi bagi lingkungan serta menjadi pebisnis tangguh khususnya dibidang energi baru terbarukan dimasa depannya. Kegiatan seperti yang dilaksanakan oleh Shell ini sejalan dengan program Pemerintah dalam meningkatkan peran energi baru, terbarukan (EBT) untuk mengelola energi nasional sebesar 23% di tahun 2025.

“Dalam dunia bisnis, yang utama kita harus jeli, jeli dalam inovasi. Kalau saya lihat sekilas dari permasalahan di masyarakat bisa ditangkap dan diterjemahkan di dalam suatu teknologi yang diharapkan ini akan menjadi kegiatan usaha di bidang energi”, ujar Toto. Lebih lanjut ia menjelaskan, terdapat peningkatan kebutuhan energi setiap tahunnya, dan Indonesia masih belum memiliki pabrik-pabrik pembangkit, yang mana kebanyakan terdapat di China, Perancis dan Amerika. “Nah, ini tantangan bagi kita semua, jangan sampai kita hanya sebagai market. Ini adalah usaha yang baik, bagaimana kita membangkitkan dunia entrepreneurship yang harapannya tidak terjadi di satu tempat saja, namun tempat lain bisa melakukan hal yang sama, sehingga kita bisa memiliki bibit-bibit pengusaha di bidang energi”, pungkas Toto.

Darwin Silalahi, Presiden Direktur Shell Indonesia mengungkapkan, “Kami percaya bahwa kami memiliki peran yang konstruktif dalam mendukung upaya meningkatkan akses terhadap energi, terutama di wilayah Indonesia. Hal ini kami lakukan salah satunya melalui program Shell LiveWIRE Energy Solutions. Kami berharap partisipasi para wirausaha muda Indonesia di program ini dapat turut mendorong lahirnya ide dan inovasi teknologi untuk mengembangkan energi alternatif, sekaligus mengembangkan kewirausahaan di bidang energi di Indonesia”.

Kompetisi Shell LiveWIRE Energy Solutions yang dimulai sejak Agustus tahun lalu melalui serangkaian bootcamp/pelatihan bagi para wirausaha muda terpilih, akhirnya berhasil menentukan tiga wirausaha bidang energi terbaik yaitu RESIKEL GLOBAL PRIMER sebagai wirausaha muda terbaik pertama dengan inovasinya berupa mesin pyrolizer yang dapat mengubah plastik menjadi bahan bakar konversi 70%. Wirausaha muda bidang energi terbaik kedua adalah  BIOPE, yang berhasil mengembangkan reaktor biogas dengan harga terjangkau. Tim ECOBIOGAS dengan inovasi berupa pengolahan sampah organik semi otomatisnya berhasil terpilih sebagai wirausaha muda bidang energi terbaik ketiga.

Atas prestasinya tersebut, para pemenang berhak mendapatkan hadiah berupa dana pengembangan bisnis masing-masing senilai Rp125 juta, Rp 50 juta dan Rp 30 juta untuk juara 1, 2 dan 3. Adapun sembilan nama lainnya yang masuk dalam babak final ajang kompetisi ini yaitu Aubitor (inovasi: instalasi biogas khusus rumah tangga), BerbagiListrik (inovasi: penyediaan akses energi untuk desa-desa secara gratis), Bionika (inovasi: penyedia alat optimasi biorektor untuk optimalisasi gas metana sebagai bahan dasar biogas), dan Bawor Energy  (inovasi: briket dari hasil limbah). Finalis-finalis lainnya adalah  Carbon Research Technology Indonesia (inovasi:Social enterprise berupa penyediaan energi briket), Crowd Solar Farming (inovasi: pelayanan pembuatan panel surya), Energy Hub (inovasi: platform online “one stop solutionyang mempertemukan antara calon pengguna dan penyedia teknologi panel surya sebagai energi alternatif), Homs (Inovasi: produk Internet of Things (IoT) yang berfungsi untuk memfasilitasi manajemen penggunaan energi listrik bagi masyarakat di Indonesia dan Pasar Surya Atap (inovasi: membangun integrated marketplace untuk Pembangkit Listrik Tenaga Surya Atas (PLTS Atap).

Tentang Shell LiveWIRE Energy Solutions

Shell LiveWIRE Energy Solutions merupakan sebuah wadah/platform yang mendorong perkembangan kewirausahaan di bidang energi di Indonesia dengan memberikan dukungan kewirausahaan bagi generasi muda yang tertarik untuk mengembangkan bisnis di bidang energi. Program ini berharap dapat mengajak generasi muda untuk turut berkontribusi dalam upaya pencapaian kedaulatan energi. Shell LiveWIRE Energy Solutions adalah bagian dari program investasi sosial Shell international yaitu Shell LiveWIRE. Sejak pertama kali diselenggarakan di tahun 1982, Shell LiveWIRE telah memberikan manfaat  ke lebih dari 9,2 juta wirausaha muda di 20 negara.

Pada tahun 2017-2018,  Shell Indonesia melakukan sebuah studi untuk mempelajari potensi bisnis energi bagi wirausaha muda. Hasil studi menunjukkan bahwa bisnis energi di Indonesia memiliki potensi pasar yang besar dan bertumbuh, dimana sebagian diantaranya adalah bisnis yang berkenaan dengan energi baru dan terbarukan, serta konservasi energi.

Dari hasil studi tersebut, lahirlah program yang diberi nama Shell LiveWIRE Energy Solutions. Program ini bertujuan untuk memotivasi anak muda Indonesia untuk berwirausaha di bidang solusi energi dan lingkungan. Program Shell LiveWIRE Energy Solutions memberikan pendampingan bisnis dan manajemen, serta konsultasi teknis kewirausahaan untuk membantu kalangan muda usia 18-35 tahun agar tertarik memulai bisnis atau mengembangkan usaha di bidang energi.

Program Shell LiveWIRE Energy Solutions memberikan bantuan pendampingan bisnis, manajemen dan teknis untuk wirausaha/calon wirausaha muda energi kepada wirausaha/calon wirausaha energi berupa pelatihan, mentoring, kunjungan ke perusahaan (company visit), kesempatan membangan jejaring (seluruhnya dalam bentuk rangkaian Bootcamp) dan pendanaan berupa dana hibah yang diberikan kepada wirausaha/calon wirausaha muda energi terpilih (melalui mekanisme Pitching). (RWS)


Contact Center