Panduan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA)

Tuesday, 13 December 2022 | 15:05 WIB | Humas EBTKE

 

KATA PENGANTAR

Segala puja dan puji syukur kami ucapkan ke hadirat Tuhan Yang Maha Esa, atas selesainya penyusunan Buku Panduan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) di Bidang Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA). Buku Panduan K3 di Bidang PLTA ini dibuat dalam rangka merevisi buku sebelumnya yang berjudul Panduan Keselamatan dan Kesehatan Kerja PLTM. Tujuan revisi buku panduan ini adalah untuk memberikan gambaran penerapan K3 yang lebih luas pada setiap tahapan pengembangan PLTA. Oleh karena itu, Tim Penyusun mempertimbangkan untuk merevisi buku Panduan K3 PLTM tersebut menjadi Panduan K3 di Bidang PLTA yang lebih luas ruang lingkupnya agar dapat memberikan wawasan dan gambaran terkait K3 kepada para pembaca. Atas dasar itulah, Tim Penyusun mencoba melakukan revisi, menambah ruang lingkup dan pokok bahasan sampai buku Panduan K3 di bidang PLTA ini dapat diselesaikan.

Dalam penyusunan buku Panduan K3 di Bidang PLTA, Tim Penyusun menerima banyak masukan dari berbagai pihak yang terlibat dalam pengembangan PLTA. Masukan tersebut diperoleh melalui berbagai rapat/pertemuan dan kegiatan kunjungan lapangan. Oleh karena itu, Tim Penyusun mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Direktorat Jenderal Energi Baru Terbarukan dan Konservasi Energi, Direktorat Jenderal Ketenagalistrikan, Komite Teknis 27-03 Aneka Energi Baru dan Energi Terbarukan Klaster Energi Hidro, Asosiasi Pengembang Pembangkit Listrik Tenaga Air (APPLTA), Asosiasi Hidro bandung (AHB), Pengembang PLTA (Independent Power Producer) serta pihak lain yang terlibat dalam penyusunan buku ini. Kami menyadari masih terdapat banyak kekurangan dalam buku ini.

Oleh karena itu, diperlukan saran dan masukan dari para pemangku kepentingan untuk penyempurnaan buku panduan ini. Semoga buku ini dapat memberikan manfaat bagi semua pihak. Akhir kata, kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyusunan buku panduan ini, dan kami juga menyampaikan permohonan maaf apabila masih terdapat kekurangan dalam penyusunan buku ini.

Jakarta, Oktober 2022

Tim Penyusun

*Unduh buku panduan pada tautan ini.


Contact Center